
PROFIL SMP IHBS
Sampai dengan awal abad ke-21 pembangunan pendidikan masih menghadapi dampak krisis ekonomi dalam berbagai bidang kehidupan. Walaupun sejak tahun 2000 ekonomi Indonesia mulai tumbuh positif (4,8%) akibat krisis dalam kehidupan sosial dan budaya dihawatirkan masih akan memberi dampak yang kurang menguntungkan terutama untuk upaya peningkatan sumber daya manusia (SDM). Dalam keadaan krisis ini, sistem pendidikan dituntut untuk menyiapkan SDM yang bermutu, yaitu memiliki kemampuan bersaing dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Dalam era persaingan global saat ini SDM Indonesia harus menguasai keahlian yang akan terus berkembang dalam bidang ilmu, teknologi serta memiliki jiwa kewirausahaan.

